Kamis, 14 Juni 2012

Pelepasan Siswa Kelas 3

      Suka atau tidak suka semua orang yang hidup didunia ini pasti mengalami hal yang satu ini, “Perpisahan”. Ya kata itu merupakan kata yang mempunyai probabilitas besar untuk terjadi pada kita semua. Dari kalimat di atas, dapat ditafsirkan bahwa perpisahan itu pasti ber-ujung pada kesediah, walaupun hanya sedikit saja. Tapi tidak semua orang berpendapat seperti kalimat yang dituliskan diatas.

     Berbicara tentang Perpisahan, setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan . Kebanyakan dari kita pasti baru bertemu dan berteman akrab saat bersekolah di sini. Atau mungkin juga ada yang sudah berteman sejak SD atau bahkan sejak masih balita. Alangkah senangnya apabila pertemanan yang telah kita jalin selama tiga tahun ini dapat bertahan selamanya. Seakan tak tergoyahkan oleh apapun tak  tergantikan dan tak lekang termakan oleh waktu.
Namun tak dapat kita ingkari bahwa seiring dengan berjalannya kehidupan kita, seiring dengan datangnya hal-hal baru  kuliah, kerja, menikah, dan juga seiring dengan datangnya orang-orang baru, teman baru, cowok baru, cewek baru, perpisahan memang hal yang lumrah terjadi.

      Seperti hal yang terjadi pada siswa-siswi MAN 11 Jakarta, perpisahan menjadi hal yang tidak bisa kita hindari. Namun perpisahaan ini bukan akhir dari segalanya, karena kendatipun siswa sudah menjadi Alumni, masih tetap menjadi keluarga besar MAN 11 Jakarta.

     Ditahun pelajaran 2011-2012 ini, MAN 11 Jakarta melepas siswa sebanyak 150 orang. Pelepasan siswa kali ini diselenggarakan di Graha Jala Bhakti Komplek AL Pangkalan Jati Depok pada tanggal 10 Mei 2012. Acara dimulai pada pukul 08.00 dan diikuti oleh seluruh siswa kelas XII, Bapak/Ibu Guru dan Pegawai, Siswa perwakilan dari kelas X dan XI, pengurus osis serta undangan dari Komite Sekolah dan dari DU/DI.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar